اِنَّا خَلَقْنَا الْاِنْسَانَ مِنْ نُّطْفَةٍ اَمْشَاجٍۖ نَّبْتَلِيْهِ فَجَعَلْنٰهُ سَمِيْعًاۢ بَصِيْرًا
Sesungguhnya Kami telah menciptakan manusia dari setetes mani yang bercampur yang Kami hendak mengujinya (dengan perintah dan larangan), karena itu Kami jadikan dia mendengar dan melihat. ( QS. Al Insan : 2)
RINGKASAN AYAT/TAFSIR
Ringkasan Tafsir Kemenag
- Ayat ini menerangkan unsur-unsur penciptaan manusia, yaitu bahwa manusia diciptakan dari sperma (nuthfah) laki-laki dan ovum perempuan yang bercampur.
- Perkataan amsyaj (bercampur) yang terdapat dalam ayat ini maksudnya ialah bercampurnya sperma laki-laki yang berwarna keputih-putihan dengan sel telur perempuan yang kekuning-kuningan. Campuran itulah yang menghasilkan segumpal darah ('alaqah), kemudian segumpal daging (mudgah), lalu tulang belulang yang dibungkus dengan daging, dan seterusnya, sehingga setelah 9 bulan dalam rahim ibu lahirlah bayi yang sempurna.
- Allah menciptakan manusia adalah untuk mengujinya dengan perintah (taklif) dan larangan, dan untuk menjunjung tegaknya risalah Allah di atas bumi ini.
- Penyebutan secara khusus pendengaran dan penglihatan dalam ayat ini bermakna bahwa keduanya adalah indra yang paling berfungsi mengamati ciptaan Allah untuk membawa manusia mentauhidkan-Nya.
- Dengan alat penglihatan dan pendengaran serta dilengkapi pula dengan pikiran (akal), tersedialah dua kemungkinan bagi manusia.
REFLEKSI
- Kita ini diciptakan dari sesuatu yang hina, jijik, kotor tapi kita bisa menjadi manusia seperti sekarang adalah sesuatu yang istimewa, kita bisa mendengar, dan melihat ciptaan Allah yang lain.
- Kita diciptakan untuk di tes, siapa yang ingin mengikuti perintah dan menjauhi larangan Allah, Allah kasih kita bisa mendengar dan melihat biar kita bisa membawa ayat-ayat Allah ini sebagai penyelamat bumi dan melihat ciptaan yang indah agar kita bersyukur. Masya Allah.
- Kita diciptakan untuk berdakwah, dan menolong agama Allah, kita sebagai khalifah yang Allah percayakan.
- Kita diciptakan gak remeh, proses demi proses kemudian jadilah manusia yang punya panca indra, organ dalam, berdiri tegak. Berarti kita juga harus sabar dalam menjalani proses, karena diciptakan dengan proses yang tak mudah.
APPLY TO LIFE
- Sampaikan Pesan Allah walau satu ayat.
- Manfaatkan akalnya dengan mengasa ilmu agama
NEXT AYAT
''MENCINTAI DIRI SEUTUHNYA'' (QS. AT-TIN : 4)
Semoga Bermanfaat, maaf bila ada kesalahanSelf Improvement with Quran - Journey to Taqwa7 Ramadan 1446 H7 Maret 2025
With Lovetia ummu zhafi
Semoga Bermanfaat, maaf bila ada kesalahan
Self Improvement with Quran - Journey to Taqwa
7 Ramadan 1446 H
7 Maret 2025
With Love
tia ummu zhafi
Comments
Post a Comment
Selesai berkomentar ucapkan Alhamdulillah
@tiameirizta